GG

GG
Follow my Twitter : @lovbie_df

Rabu, 27 Maret 2013

TAU GAK SIHH???

MANUSIA senang melihat kupu-kupu yang berwarna-warni, tapi kenapa langsung berubah ketakutan saat melihat laba-laba? Para ilmuwan mencoba mencari tahu apa yang menyebabkan manusia begitu takut pada laba-laba.

Menurut Jon May, professor psikologi dari Plymouth University, Inggris, banyak orang takut pada laba-laba karena kakinya yang panjang dan runcing, warnanya yang gelap, serta pergerakannya yang begitu cepat dan sulit diprediksi. Ketiganya menghasilkan rasa takut yang begitu besar, bahkan menyebabkan phobia.

May menambahkan, otak manusia cenderung membenci hal-hal yang berbentuk panjang dan runcing seperti kaki laba-laba. Manusia lebih senang bentuk lengkungan dan warna-warna cerah yang menunjukkan kesan ceria.

“Laba-laba memperbesar "kotak" rasa takut di otak manusia. Sama seperti phobia lainnya, saat rasa takut itu mulai tubuh, manusia akan merasa ketakutan walau hanya dengan melihat gambarnya,” papar May seperti dikutip Daily Mail, Selasa (12/6).

“Manusia juga sangan sensitif melihat sesuatu yang bergerak dengan cepat dan segera ditangkap oleh mata. Serangga seperti laba-laba bergerak begitu cepat dan sulit diprediksi gerakannya,” lanjut May.

May menambahkan, berbagai riset juga membuktikan bahwa semakin besar rasa takut terhadap laba-laba, ukurannya pun seolah-olah semakin besar. Ketakutan yang bercampur rasa geli juga membuat banyak orang berhalusinasi seolah melihat laba-laba merayap masuk ke dalam mulut. Kenyataannya, laba-laba tidak pernah melakukan hal ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar